Lakukan 5 Olahraga Sederhana Ini untuk "Menyingkir" Obesitas
Obesitas adalah penumpukan lemak yang sangat tinggi di dalam tubuh sehingga membuat berat badan berada di luar batas ideal.
Sejumlah komplikasi dapat timbul akibat obesitas, bahkan beberapa di antaranya membahayakan nyawa. Beberapa contoh komplikasi yang cukup serius tersebut di antaranya stroke, penyakit jantung koroner, diabetes tipe 2, kanker usus, dan kanker payudara.
Selain menjaga pola makan, salah satu upaya untuk mengatasi obesitas adalahdengan berolahraga secara rutin. Tanpaolahraga, maka pola makan sehat yang Anda terapkan tidak akan memberikan dampak yang maksimal. Namun para penderita obesitas seringkali merasa kewalahan untuk melakukan aktivitas olahraga. Padahal ada banyak jenis olahraga yang bisa mereka lakukan
Berikut ini lima jenis olahraga yang tep4t untuk mengatasi obesitas:
1. Bersepeda statis
Pilihlah sepeda statis yang memiliki sandaran. Posisi bersepeda sambil bersandar ini sangat membantu Anda dalam menopang beban tubuh. Biasanya, penderita obesitas tidak memiliki otot perut yang kuat yang mampu menahan tubuh untuk duduk tegak dalam jangka waktu yang lama. Bersepeda sambil bersandar juga dapat mengurangi beban yang dilimpahkan pada tulang punggung bagian bawah.
2. Olahraga dalam air
Berolahraga di dalam air merupakan salah satu olahraga yang efektif untuk mengatasi obesitas. Air akan membuat tubuh Anda terasa ringan, sehingga dapat mengurangi beban sendi-sendi tubuh dalam menopang berat badan. Anda dapat memilih olahraga berenang atau melakukan beberapa gerakan aerobik di dalam air.
3. Berjalan kaki
J4lan kaki merupakan satu kegiatan yang umum dilakukan sehari-hari. Sehingga Anda tidak akan kesulitan untuk berjalan kaki. Anda hanya perlu menambah durasi dan intensitasnya. Jalankaki juga termasuk olahraga yang mudah dan tidak membutuhkan banyak peralatan olahraga. Cukup gunakan sepatu yang tepat dan pakaian yang nyaman. Jalan kaki dapat dilakukan di berbagai tempat yang terjangkau bagi Anda.
4. Olahraga berkelompok
Yoga, pilates, dan zumba adalah beberapa contoh olahraga berkelompok yang baik untuk Anda ikuti. Saat berusaha untuk menurunkan berat badan, bukan hanya tekad yang Anda butuhkan, tetapi juga dukungan orang-orang sekitar. Ajaklah teman atau keluarga Anda untuk ikut berolahraga. Hal ini dapat menambah motivasi Anda dan membuat Anda konsisten dalam melakukan usaha untuk menurunkan berat badan.
5. Olahraga dengan bola pilates
Olahraga dengan menggunakan bola pilates dapat digunakan bagi Anda yang memiliki kelebihan lemak di bagian perut. Selain itu juga dapat dimanfaatkan untuk membentuk otot perut. Otot perut diperlukan untuk mempercepat proses penurunan berat badan. Lemak yang menumpuk pada perut dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan, termasuk masalah jantung. Bola dapat digunakan untuk melakukan gerakan sit up. Angkatlah kaki Anda di atas bola, dan letakkan kedua tangan Anda di belakang kepala.
0 Comment
Posting Komentar