Pariwisata Indonesia Berpotensi Besar Sektor Budaya - FAKTA SOK TAU

Pariwisata Indonesia Berpotensi Besar Sektor Budaya



Silatnas atau Silaturahmi Nasional Sultan Nusantara dan Raja yang kelima akan dilaksanakan rabu 26 juli hingga minggu 30 Juli 2017 bertempat di Gedung Nusantara DPR RI, Jakarta. Dalam acara ini ada lima butir komitmen akan diproklamirkan sesuai dengan yang telah disepakati bersama. Salah satunya terkait kontribusi pemerintah dalam pemberdayaan ekonomi guna pemeliharaan dan perawatan bangunan keraton dan kesultanan di beberapa daerah di Tanah Air.

"Berbagai peninggalan kerajaan dan Rumah adat sangat butuh perawatan. Tetapi seringkali tak memiliki kemampuan sehingga mengharapkan adanya bantuan dari pemerintah dalam hal pemeliharaan dan perawatan peninggalan kerajaan serta untuk melaksanakan ritual-ritual tertentu," ujar Sekjen Badan Pengurus (BP) Silatnas Raja dan Sultan Nusantara, Upu Latu ML Benny Ahmad Samu-Samu di Gedung Sapta Pesona, Kementerian Pariwisata, Jakarta, Selasa (11/07/2017).

Perhatian terhadap peninggalan fisik berupa bangunan keraton dan kesultanan memang perlu ditingkatkan. Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara (Deputi BP3N) Kementerian Pariwisata (Kemenpar), Esthy Reko Astuti, mengatakan bahwa peninggalan-peninggalan tersebut menjadi bagian dari atraksi serta daya tarik bagi wisatawan nusantara maupun mancanegara untuk berkunjung ke Indonesia.

"Pariwisata Indonesia memiliki Keunggulan bertumpu pada potensi budaya mendapat porsi paling besar yaitu 60 persen, potensi alam sebesar 35 persen, dan diikuti dengan potensi buatan manusia yang mendapat porsi sebesar 5 persen," tambahnya.

Potensi budaya yang dikembangkan berupa wisata warisan budaya dan sejarah, wisata belanja dan kuliner, serta wisata kota dan desa. Sedangkan pengembangan dalam potensi alam adalah terkait produk wisata bahari, wisata ekologi dan wisata petualangan.

Berbeda dengan potensi buatan manusia yang fokus pada pengembangan wisata MICE, wisata olahraga, dan objek wisata yang terintegrasi.

Artikel Terkait

Open Comments

0 Comment

Posting Komentar

Berkomentarlah sesuai dengan isi konten , komentar yang keluar dari topik , mengandung unsur kekerasan akan di anggap spam dan akan di hapus oleh admin ...

ADVERTISING FOR ARTICLES

MIDDLE ADVERTISING ARTICLES V1

MIDDLE ADVERTISING ARTICLES V1

Iklan Bawah Artikel

Copyright © 2019 - 2020 FAKTA SOK TAU - All Rights Reserved Created With